Berita

Awas! Prank Ini Bisa Bikin Akun Twitter Terkunci

Published

on

Sejak Senin (25/03/2019), beredar tweet yang isinya menjanjikan kepada pengguna Twitter akan mempunyai feed yang lebih berwarna, punya hak akses sebagai admin dan juga akun akan terverifikasi jika pengguna mengganti tahun lahirnya di profil menjadi 2007. Namun anda jangan tergoda, karena nyatanya itu adalah prank atau aksi untuk mengerjai. Jika anda melakukannya, akun Twitter anda malah akan otomatis terkunci.

Tweet-an pertama yang menyebarkan prank tersebut telah di-retweet sebanyak lebih dari 16.000 kali. Gara-gara prank tersebut, Twitter pun sampai turun tangan untuk memperingatkan penggunanya untuk tidak lagi melakukannya. Alasannya, syarat dan ketentuan Twitter secara tegas melarang pengguna berusia di bawah usia 13 tahun untuk mendaftar. Sehingga, jika pengguna mengganti tahun lahirnya menjadi 2007, maka usia maksimal pengguna akan menjadi 12 tahun pada 2019. Dan hal tersebut akan membuat akun pengguna secara otomatis akan terkunci. Sayangnya, mayoritas pengguna tidak menyadari hal tersebut dan menjadi korban prank tersebut.

“Kami melihat ada prank yang mencoba membuat orang mengubah tahun kelahiran di profil menjadi 2007. Tolong, jangan pernah melakukannya. Kalau nekat, akun kalian akan terkunci karena masuk kategori usia di bawah 13 tahun,” jelas Twitter.

Ketentuan Twitter yang menyebut bahwa akun pengguna di bawah usia 13 tahun langsung terkunci secara otomatis telah diterapkan sejak tahun lalu. Aturan itu mengacu kepada General Data Protection Regulation (GDPR) yang diterapkan oleh Uni Eropa.

Sumber:

Advertisement
  • https://telset.id/255042/awas-prank-ini-bisa-bikin-akun-twitter-terkunci/
  • https://www.mirror.co.uk/tech/twitter-prank-urges-you-change-14192445
  • https://www.theverge.com/tldr/2019/3/26/18282942/twitter-birthday-prank-2007-13-color-scheme
  • https://lifehacker.com/dont-change-your-twitter-birthday-to-2007-1833589465
Exit mobile version