Berita
Selamat Tinggal BlackBerry Messenger
BlackBerry Messenger atau BBM, layanan messaging yang dulu pernah sangat fenomenal, dipastikan segera tamat riwayatnya. Pihak BBM menyatakan akan menghentikan dukungan dan layanan berhenti beroperasi pada 31 Mei 2019.
“Hari ini kami mengumumkan akan menutup layanan konsumen BBM pada 31 Mei 2019. Terima kasih telah menjadi bagian layanan konsumen BBM, ” sebut pihak BBM yang kini bernaung di bawah grup Emtek.
Penjelasan di blog BBM antara lain menyebutkan bahwa salah satu alasan keputusan BBM tamat karena ketatnya persaingan saat ini. Pengguna rupanya sudah banyak pindah ke layanan lain.
“Industri teknologi sangat dinamis dan meski dengan usaha substansial kami, user telah beralih ke platform lain dan user baru sulit digaet,” sebut BBM.
Mereka pun mengucap terima kasih pada semua pengguna, mitra dan para karyawan yang pernah menjadi bagian dari BBM. Pada zaman keemasan ponsel BlackBerry, BBM adalah layanan messaging paling tenar. Tapi seiring popularitas WhatsApp, BBM perlahan ditinggalkan.
“BBM akan terus beroperasi sampai 31 Mei 2019, setelahnya aplikasi BBM akan berhenti beroperasi,” demikian penjelasan mereka.
Sumber:
- https://inet.detik.com/cyberlife/d-4516682/selamat-tinggal-blackberry-messenger
- https://blog.bbm.com/2019/04/18/time-to-say-goodbye-versi-indo/